Kristo Efi Ingin Jadi Pemimpin yang Dekat dengan Rakyat

Rabu, 19 Februari 2020 | 20:29 WIB
Share Tweet Share

Bakal Calon Bupati TTU, Kristoforus Efi saat menemui masyarakat TTU

[JAKARTA, INDONESIAKORAN.COM] Kristoforus Efi atau yang akrab disapa Kristo Efi mengaku ingin menjadi pemimpin yang dekat dengan masyarakat. Kristo ingin mengabdikan dirinya untuk masyarakat Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU).

Menurut Kristo usia muda bukan menjadi halangan untuk menjadi pemimpin. Sebab, bupati dalam bekerja dibantu wakil bupati, sekretaris daerah, para asisten, staf ahli, dan para kepala dinas. 

"Saya ingin menjadi pemimpin yang dekat dengan masyarakat dan ingin mengabdikan diri saya untuk masyarakat Kabupaten TTU. Usia muda bukan menjadi halangan untuk menjadi pemimpin. Sebab, bupati dalam bekerja dibantu wakil bupati, sekretaris daerah, para asisten, staf ahli, dan para kepala dinas," kata Kristo kepada indonesiakoran.com, Rabu (19/02/2020).

Bagi mantan Ketua Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Kupang ini, yang paling utama dalam memimpin adalah bagaimana melayani masyarakat secara tulus dan ikhlas. Sebab, pola pikir masyarakat sekarang berbeda dengan dulu. Masyarakat saat ini menginginkan pelayanan yang prima dan benar-benar membela kepentingan rakyat. 

"Apa yang telah diucapkan dan dijanjikan harus betul-betul diimplementasikan dalam pelaksaan kegiatan, sehingga rakyat percaya kepada pemimpin," ujar Kristo. 

Kristo berjanji, bila rakyat TTU memercayainya menjadi bupati TTU, ia akan menjalankan kepemimpinan yang merakyat. Merakyat bukan sekedar slogan, tapi menjadi kenyataan dalam tindakan.

Sebelumnya diberitakan, mantan Ketua Presidium Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Kupang initelah menyatakan keseriusannya maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) 2021 mendatang.

"Iya saya serius maju dalam Pilkada TTU 2021 nanti. Dan saat ini konsolidasi ke masyarakat terus dilakukan," kata Kristo Efi usai bertemu politisi Partai Demokrat Agustinus Tamo Mbapa di Kantor DPP PD, Jakarta, Senin (13/1/2020).

Menurut Kristo, selain melakukan pendekatan dengan masyarakat TTU juga dirinya saat ini sedang melakukan pendekatan dengan partai politik baik ditingkat DPC, DPD maupun DPP. Sebab baginya, partai masih menjadi satu-satunya pilihan para bakal calon dalam proses pencalonan selain menggunakan jalur perseorangan.

"Selain saya dan tim lakukan pendekatan dengan masyarakat TTU juga bersamaan dengan pendekatan dengan partai politik baik ditingkat DPC, DPD maupun DPP," ujar Kristo.

Kristo berharap proses pencalonannya sebagai bakal calon bupati TTU 2021 mendapat dukungan luas masyarakat dengan mengusung jargon "Melangkah Lebih Cepat".

"Iya mohon doanya saja semoga proses ini berjalan baik dan mendapat dukungan masyarakat TTU karena saya mengusung jargon Melangkah Lebih Cepat," katanya.

Editor: Vena


Berita Terkait

Komentar