Puisi Idul Adha "Bulu Domba"

Kamis, 31 Agustus 2017 | 12:48 WIB
Share Tweet Share

Iduladha merajut kebersamaan dan kasih sayang.

Oleh Romo Felix Supranto, SS.CC

Menjelang Hari Raya Idul Adha 28 Augustus 2017,
sepanjang hari itu kami menyelusuri jalan yang jauh
dengan membawa domba-domba korban.
Cuaca yang panas tak melelahkan
karena ada misi yang kami emban.
Kami ingin berpartisipasi bersama para pecinta Tuhan
untuk melakukan amal bakti melalui berkorban.

Amal bakti ini tersirat di dalam kebaikan dari setiap helai bulu domba.
Amal bakti ini ini adalah tanda suka memberi, memiliki kepekaan,
dan peduli terhadap orang lain,
bukan hanya mereka yang dikenal,
tetapi juga yang tak dikenal sekalipun.
Amal bakti ini memggembirakan kaum dhuafa.
Memang kasih sayang menyatukan hati.
karena Allah adalah kasih dan penyayang.

Mari Kita Bersatu Hati Sebagai Saudara-Saudari Sebangsa Ini. 

Editor: Elnoy


Berita Terkait

KOLUMNIS

Puisi Itu Bernama Rindu Meski Ada Rinda

Selasa, 22 Agustus 2017

Komentar