Auditor BPK Yang Terjaring OTT Masih Diperiksa KPK

Jumat, 26 Mei 2017 | 21:54 WIB
Share Tweet Share

Istimewa

[JAKARTA] Auditor BPK berinisial RS yang terjaring OTT KPK hingga saat ini masih menjalani pemeriksaan di KPK. Belum ada keterangan resmi KPK terkait hasil pemeriksaan sementara.  Namun KPK sendiri memiliki waktu 1x 24 jam untuk melakukan pemeriksaan.

Seperti diketahui Komisi Pemberantasan Korupsi kembali melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) terhadap seorang pejabat Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) pada Jumat (26/5).

Berdasarkan informasi yang dihimpun, pejabat auditor tersebut merupakan eselon I dan berinisial RS.

Selain RS, komisi antirasuah tersebut juga menangkap tujuh (7) orang lainnya. Sementara itu, barang bukti yang diamankan dikabarkan berupa uang puluhan juta rupiah.

Terkait kebenaran informasi ini, KPK belum bisa berbicara banyak. KPK masih menyelidiki keberadaan orang yang di OTT tersebut.

Editor: Max


Berita Terkait

Nasional

Pejabat BPK Terjaring OTT KPK

Jumat, 26 Mei 2017
Nasional

Ini Inisial Auditor BPK yang Terjaring KPK

Jumat, 26 Mei 2017
Nasional

OTT Tamparan Memalukan Bagi BPK

Sabtu, 27 Mei 2017

Komentar